Makanan yang Perlu Anda Hindari Sebelum Terbang

advertisement

Makanan yang Perlu Anda Hindari Sebelum Terbang - Bepergian jauh menggunakan alat transportasi tertentu bisa menyusahkan bagi Anda yang tidak biasa atau sedang berada dalam kondisi tidak sehat. Udara yang dingin serta ruang alat transportasi yang terbatas mungkin dapat menjadi beberapa alasan Anda tidak nyaman saat bepergian. Namun ternyata, makanan yang Anda makan sebelum bepergian terutama jika menggunakan pesawat juga berpengaruh terhadap 'keselamatan' Anda dari muntah. Berikut beberapa makanan yang sebaiknya Anda hindari dulu saat akan bepergian naik pesawat, demi keselamatan baju kesayangan Anda dan kenyamanan bersama.

1. Makanan Cepat Saji dan Gorengan
Tahukah Anda, bahwa fungsi pencernaan akan bekerja lebih berat saat Anda berada di ketinggian? Hindari makanan cepat saji dan gorengan yang tinggi lemak ini. Jika Anda mengkonsumsi kedua jenis makanan ini, Anda hanya akan membuat fungsi pencernaan menjadi bekerja lebih berat. Hal ini dapat menimbulkan rasa mulas atau sakit perut. Selain itu, makanan yang mengandung lemak jenuh dapat beresiko pada penyempitan peredaran darah dan tombosis vena dalam, menurut penelitian.

2. Alkohol
Mungkin saja Anda mengkonsumsi alkohol untuk menenangkan diri karena takut pada ketinggian atau ngeri membayangkan kejadian buruk saat terbang. Namun bir atau vodka yang Anda minum malah dapat membuat Anda haus. Ditambah dengan udara di dalam pesawat yang tidak lembab, penumpang akan lebih mudah dehidrasi. Jika Anda meminum alkohol di pesawat, Anda akan tiba di bandara dengan perasaan kering karena dehidrasi. lagipula, efek yang ditimbulkan alkohol menjadi lebih kuat saat Anda berada di ketinggian. Ingat kan kasus bule mabuk yang membuat onar di maskapai penerbangan Australia dalam perjalanan ke Bali beberapa waktu lalu?

3. Sayuran Bergas
Apakah Anda tahu, bahwa setelah take off, tekanan udara di pesawat berkurang> Hal ini dapat menyebabkan gas dan udara yang tertelan dan berada di perut serta usus kecil mengembang. Setelah itu perut Anda akan terasa kembung. Tentu saja Anda tidak ingin menambah kembung perut Anda dengan memakan sayuran bergas seperti brokoli atau kol sebelum terbang, bukan?

4. Minuman Berkarbonasi
Sama halnya dengan sayuran bergas di atas, minuman berkarbonasi seperti soda dapat menambah efek kembung di perut Anda. Kurangi ketidaknyaman itu dengan tidak meminum minuman berkarbonasi sebelum dan saat berada di atas pesawat.

5. Permen Sugar-free
Tubuh manusia ternyata tidak dirancang untuk mencerna gula buatan dengan baik. Permen 'tanpa gula' atau permen dengan gula buatan dapat menyebabkan efek kembung dan pencahar.

6. Kacang-kacangan
Kacang dapat menjadi salah satu penyumbang gas bagi perut Anda. Memperhatikan efek tekanan udara di pesawat tadi, memakan kacang-kacangan sebelum terbang tidak akan membuat keadaan jadi lebih baik. Terdapat banyak jenis kacang-kacangan yang sulit sekali dicerna tubuh Anda sehingga akan mengakibatkan perut Anda kembung saat di ketinggian. Untuk menyiasatinya, Anda dapat merendam kacang semalaman untuk menghilangkan banyak gula jahat di dalam kacang tersebut.

7. Bawang Putih
Masakan kadang terasa kurang sedap tanpa bawang ini, namun bawang putih mengandung senyawa sulfur yang akan terserap ke aliran darah dan paru-paru Anda. Tidak tahu akibatnya? Akibatnya, bawang putih akan bertahan lama di nafas dan keringat Anda. Aroma bawang putih akan tercium saat Anda menghembuskan nafas saat bernafas atau berbicara, juga saat Anda berkeringat. Walaupun Anda berniat menghilangkannya dengan gosok gigi, efek bawang putih tetap akan keluar dari pori-pori kulit Anda. Menjengkelkan, ya? Jadilah sedikit peka dan peduli dengan penumpang di sebelah Anda dengan menghindari bawang putih sebelum terbang.
advertisement
Tag : tips
1 Komentar untuk "Makanan yang Perlu Anda Hindari Sebelum Terbang"

Info nih, bagi siapapun yang membutuhkan Box untuk kebutuhkan rumah makan ataupun usaha restonya. Dapat mengunjungi kami di sini.

Back To Top